PERASAAN SEORANG IBU
Kasih ibu itu seperti lingkaran, tak berawal dan tak berakhir. Kasih ibu selalu berputar dan senantiasa meluas, menyentuh setiap orang yang ditemuinya. Melingkupinya seperti kabut pagi, menghangatkannya sepertimentari siang, dan menyelimutinya seperti bintang malam. Kasih ibu itu seperti lingkaran, tak berawal dan tak berakhir. George sayang, Waktu aku, abangmu dan anjing kecilmu mengantarmu ke sekolah hari ini, kau tahu bagaimana perasaankku? Kau begitu bergembira, kau memasukkan dan mengeluarkan spidol dan gunting dari dalam ranselmu peluhaan kali. Aku benar-benar akan merindukan pagi yang sama saat kita melambai kepada kedua kakakmu yang berangkat sekolah. Aku kemudian minum kopi sambil baca koran, memberimu komik untuk diwarnai sembari kau menonton Sasame Street. Karena kau anak bungsu, aku sudah mengeti beberapa hal saat kau lahir. Aku sudah tau bahwa masa bayi yang tampaknya tanpa akhir it...